iTalk: “Relax” Your Innovative Event Industry

Apakah susah membuat sebuah event? Gimana sih caranya bikin event yang sukses kayak konsernya Coldplay?

Acara Innovation Talk (iTalk) pada Kamis (13/4) lalu yang digagas UC Library mencoba menjawab pertanyaan-pertanyaan tersebut. Mengusung tema “Relax” Your Innovative Event Industry, UC Library mengundang  Ibu Christy Widyawati, S.E., M.SC ( Hotel and Tourism Business-HTB Lecturer) untuk sharing knowledge bagaimana memulai membuat event yang ternyata tidak sesulit yang dibayangkan.

Bertempat di Student & Service Lounge, Bu Cici –panggilan akrabnya menjelaskan, “Membuat suatu event haruslah “WOW” dimana harus ada elemen: it’s funky, futuristic, life, energic, fun, powerfull, dan original, boleh menjiplak asal harus dimodifikasi. Suatu event akan terlihat bagus jika performa yang diberikan juga bagus walaupun hanya menggunakan media seadanya, seperti misal: garasi, teras, panggung kecil, dsb.” Tutur bu Cici.

Dijelaskan pula di acara yang dimulai sekitar pkl. 10.30 wib ini, dalam membuat event harus menciptakan atmosfir yang menarik sehingga banyak orang yang akan datang ke event tersebut. Mengajak orang untuk datang ke event bisa melalui komunitas yang ada di sosial media dan event tidak melulu soal konser, tapi juga bisa event wedding, seperti yang sedang booming di Karmakandara Bali, atau Ubud Writer Festival, Bali Thrialton, dsb.

Buatlah event berdasarkan imajinasi kalian, apa yang terlintas dipikiran, lakukanlah, harus tahu benar apa yang disukai, berani untuk menikmati (misal : buat event memasak harus suka/senangmemasak; buat event di pantai harus menyukai suasana di pantai, dsb), dan pintar mengambil moment-moment penting.

Jangan berpikir soal profit, melainkan ciptakanlah brand image dan awareness (popularitas) sehingga orang akan selalu datang untuk menonton dan menikmati

 

Artikel lain