Investasi untuk Masa Depan

Amankah bermain saham dan reksa dana?

Perkembangan investasi dalam bentuk saham dan reksa dana memang sedang trend di masyarakat. Tidak sedikit pula badan-badan profesional yang menawarkan bentuk kerja sama tertentu kepada masyarakat. Namun apakah bermain saham dan reksa dana itu menguntungkan?

Edy Zhen dari panin sekuritas di universitas ciputra berbicara tentang investasi dan saham

Universitas Ciputra (UC) mendatangkan dua orang narasumber dari Panin Sekuritas untuk menjelaskan kepada para mahasiswa mengenai investasi saham dan reksa dana. Kedua narasumber tersebut  bernaman Raymond Budiman seorang Equity Analyst dan Edy Zhen seorang Business Development. Seminar yang berjudul Kendaraan Investasi Bagi Pengusaha Muda ini diikuti oleh mahasiswa/i International Business Management (IBM).

Seminar diawali dengan penjelasan narasumber mengenai apa itu reksa dana. Selanjutnya kedua narasumber pun secara bergantian memberikan tips dan saran dalam berinvestasi saham mulai dari cara membeli hingga cara melakukan perhitungan saham.

Reymond dari panin sekuritas di universitas ciputra share tentang cara pilih saham

Pada akhir sesi, kedua narasumber ini menekankan bahwa berinvestasi saham memang tidak ada patokan yang pasti. Naik dan turunnya nilai saham bukanlah sesuatu yang bisa diprediksi secara tepat. Sehingga para mahasiswa/i pun diharapkan untuk berinvestasi secara hati-hati dan cerdas.

foto bersama UC dengan tim panin sekuritas

Artikel lain