Mahasiswa diperkenalkan dengan pelbagai ilmu di luar mata kuliah pokok program studinya untuk memberikan wawasan, pengetahuan, kemampuan berpikir adaptif, kritis sekaligus kreatif disertai tanggung jawab etis individu di dalam hidup bermasyarakat, bernegara, dan tanggung jawab terhadap lingkungan serta pengayaan religiositas yang mencintai Tuhan dan sesamanya secara berkebudayaan di dalam masyarakat dunia yang majemuk.