Presentasi literature review yang dibawakan oleh dr. Cempaka Harsa, Sp. Pa dimana beliau juga menjabat sebagai salah satu dosen di Fakultas Kedokteran Universitas Ciputra berjudul Pulmonary and Extrapulmonary Pathological Features in Patients with Covid-19, atau dengan kata lain menjelaskan karakter Covid-19 dari sisi patologi anatomi baik pada paru maupun diluar paru.
dr. Cempaka menjelaskan bahwa patobiologi Covid-19 sendiri belum sepenuhnya dipahami, dan meskipun pemeriksaan patologi anatomi bukan metode diagnosis yang tepat, ia dapat menjelaskan perubahan patologis, patogenesis penyakit dan penyebab kematian pada kasus Covid-19. Sebelum menjelaskan Patologi anatomi sendiri, dr Cempaka juga menjelaskan tahapan-tahapan patogenesis atau mekanisme infeksi dari Covid-19.